Ycatraining.com – 5 Cara Meningkatkan Percaya Diri. Halo semua apa kabarnya nih ? gimana hari-hari kalian ? semoga bahagia selalu ya. Oke teman-teman pada kesempatan yang berbahagia ini kami dari ycatraining.com ingin berbagi informasi serta tips dan trik nih salah satunya adalah bagaimana caranya untuk meningkatkan rasa percaya diri yang ada pada dalam diri seseorang.
Rasa percaya diri akan muncul ketika kita mempunyai kemauan dan keberanian untuk mengambil suatu keputusan, misalnya kita diminta untuk mejjadi seorang pemateri pada acara seminar yang akan di selenggarakan 2 Minggu yang akan datang. Tentunya ini akan menjadi tantangan bagi diri pribadi kita masing-masing. Mulai dari harus mempersiapkan materi, mempersiapkan slide power point dan masih banyak persiapan-persiapan lainnya.
Oleh karena itu izinkan kami dari ycatraining.com ingin berbagi artikel tentang 5 cara meningkatkan percaya diri khusus untuk pemula, oleh karena itu marilah kita simak bersama-sama untuk penjelasannya berikut ini ya.
5 Cara Meningkatkan Percaya Diri
1. STOP! Membandingkan Diri Dengan Orang Lain
Cara meningkatkan percaya diri yang pertama adalah stop membandingkan diri dengan orang lain. Manusia yang terlahir di Dunia ini pastinya memiliki keunikannya masing-masing. Jadi cobalah untuk mencari tau passion atau bakat apa yang saat ini bisa menjadi kelebihan kita untuk mendapatkan rasa percaya diri tersebut. Jadi mulai dari sekarang berhenti untuk membandingkan diri kita dengan orang lain ya, karena setiap manusia mempunyai jalan hidupnya masing-masing.
Baca Juga : Pengertian Komunikasi Efektif
2. Menambah Wawasan & Ilmu Pengetahuan
Cara meningkatkan percaya diri yang kedua adalah menambah wawasan. Mulai dari kecil kita sudah diajarkan bagaimana caranya untuk berbicara, kemudian kita diajarkan oleh kedua orang tua kita bagaimana caranya berhitung bahkan kita diajarkan bagaimana caranya untuk menghormati orang lain. Seiring dengan bertambahnya usia pasti kita akan dihadapkan dengan pembelajaran serta pengalaman yang berbeda – beda. Oleh karena itu tips yang kedua ini adalah kita di wajibkan untuk selalu menambah wawasan serta ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan rasa percaya diri.
3. Self Talk
Cara meningkatkan percaya diri yang keempat adalah melakukan self talk. Self talk atau yang biasanya memiliki arti berbicara pada diri sendiri. Dalam 24 jam kita diberikan waktu untuk bekerja, beribadah, bermain dll. Coba mulai dari sekarang uang melakukan self talk atau berbicara pada diri sendiri, apa rencana yang akan kita lakukan kedepan?, bagaimana supaya kita bisa percaya diri ? dan tanyakan hal lainnya kepada diri kita sendiri sehingga nantinya pasti kita akan menemukan jawaban-jawaban yang akan menjadi petunjuk kita supaya bisa lebih percaya diri kedepannya.
Baca Juga : 3 Cara Mengetahui Potensi Diri
4. Melawan Pikiran Negatif
Cara meningkatkan percaya diri yang keempat adalah melawan pikiran negatif. Dalam hidup pasti ada saja pikiran – pikiran negatif, mulai dari takut akan kegagalan, takut akan tidak sukses dan masih banyak lagi pikiran negatif yang lainnya. Sebenarnya hal ini wajar saja dan terjadi di masing-masing manusia yang hidup di Dunia ini. Namun yang menjadi catatan besar adalah kita harus melawan pikiran negatif yang ada dalam pikiran kita masing-masing.
5. Bersyukur
Tips yang terakhir adalah banyak-banyak bersyukur. Walaupun progress dan proses kita masih panjang, namun hal yang patut di syukuri adalah kita masih diberikan kesempatan untuk berbuat baik dan masih diberikan kesehatan. Bersyukur adalah sebuah cara untuk menyadari bahwa setiap manusia yang diciptakan di Dunia ini pasti bermanfaat bagi manusia yang lainnya.
Baca Juga : 5 Teknik Public Speaking